Review Novel 86 Okky Madasari
Judul : 86
Karya : Okky Madasari
ISBN : 9789792267693
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Jumlah halaman : 252 halaman
"Mungkin kalau bukan aku, sudah habis jadi mainan banyak orang kalau masuk penjara nggak ada duit." - Halaman 178
Novel 86 ialah salah satu karya dari Okky Madasari. Di sini menceritakan kisah Arimbi yang bekerja sebagai juru tulis di pengadilan, dengan gaji yang pas-pasan untuk mencukupi kehidupannya.
Arimbi yang berasal dari desa dengan sikap lugunya membuat dirinya serba tidak tahu kehidupan gelap di tempat pekerjaannya. Termasuk kode 86.
Setelah lama bekerja. Akhirnya Arimbi pun paham sisi gelap tersebut. Ia pun ikut menjadi bagian dari orang-orang yang tidak tahu malu, dan mempergunakan jabatannya untuk mendapatkan uang yang bukan haknya.
Selain kehidupan di dunia pekerjaannya, ia pun memutuskan untuk menikah dengan Ananta. Namun tidak lama dari setelah pernikahan hidupnya semakin buram. Arimbi ditipu dan mempunyai kasus yang membuat dirinya harus berhubungan dengan hukum.
Hingga akhirnya Arimbi harus menjalani kehidupan kelamnya lebih lama, tentunya lebih sulit dengan malu yang harus ditanggungnya.
Secara keseluruhan novel ini bagus. Tentunya mempunyai pesan moral yang bisa diambil untuk pelajaran kehidupan para pembaca.
Novel 86 ini mengangkat fakta dibalik para koruptor. Meskipun tema yang diangkat dibilang berani dan berat, tetapi hebatnya penulis tersebut mampu menuangkan kata-katanya untuk mudah dicerna si pembaca.
Namun tidak terus tentang politik. Terselip juga kisah cinta yang tidak biasa. Kesetiaan Ananta pada Arimbi, ia sabar menunggu kepulangan Arimbi tanpa ada niat untuk meninggalkannya.
Bagi saya pribadi novel 86 saya rekomendasikan untuk kalian baca. Pesan moral yang bisa menyadarkan para pembaca.
86 adalah beres!
Rate 4,75 dari 5
0 Comments